content production

7 Tools Pendukung Content Production Terbaik Saat Ini

Dengan semakin canggihnya teknologi, para content creator kini sudah semakin dimudahkan dalam membuat content production. Berkat hadirnya beberapa tools pembantu, membuat konten berkualitas dalam hitungan jam sudah bukan impian lagi. 

Artikel ini akan membocorkan tentang berbagai tools terbaik yang bisa digunakan dalam proses pembuatan konten. Yuk, simak apa saja listnya di bawah ini. 

Deretan Tools Content Production Terbaik

Setidaknya ada 8 tools yang dapat membuat proses content production menjadi lebih cepat dan berkualitas. Adapun diantaranya bisa Anda simak sebagai berikut: 

1. CapCut

CapCut menjadi salah satu aplikasi editing yang sedang populer saat ini, karena bisa langsung diupload atau disimpan di TikTok. Yang menjadi kelebihan aplikasi yang satu ini yaitu, cara operasionalnya yang mudah sehingga sangat bersahabat bagi para content creator pemula. Tersedianya banyak sekali template video di aplikasi ini, akan membuat proses pembuatan konten menjadi lebih cepat dan efisien.  

2. Canva

Canva merupakan salah satu aplikasi untuk pembuatan konten yang juga sedang populer saat ini, berkat kemudahan penggunaan dalam pembuatan desain grafis. Menyediakan ribuan template yang bisa diubah dengan cepat, akan membuat proses editing akan menjadi jauh lebih singkat. Lewat aplikasi ini, Anda bisa membuat berbagai jenis konten seperti gambar, infografis, video, dan masih banyak lagi yang lainnya. .

3. Creator Studio

Creator Studio ini merupakan pilihan aplikasi yang tepat untuk Anda yang membutuhkan konsistensi dalam pembuatan konten. Lewat fitur yang ada didalamnya, Anda bisa melakukan  scheduling, monetisasi, sampai ke aspek analitis content video. Dengan perencanaan konten yang sangat proper ini, tentunya tidak akan membuat Anda gampang buntu dalam menciptakan ide konten yang baru.  

4. Figma

Figma merupakan salah satu tools desain yang bisa membantu para content creator dalam membuat sebuah website, aplikasi, simbol khusus, dan lain sebagainya. Menariknya, aplikasi yang satu ini sangat cocok untuk para pemula yang mau mulai belajar tentang User Experience dan User Interface. Meskipun prosesnya terbilang mudah, tapi hasilnya akan terlihat sama seperti yang sudah dilakukan oleh para profesional.

5. VSCO

Bagi Anda yang memiliki minat lebih terhadap pembuatan konten berupa foto dan video, maka VSCO bisa menjadi pilihan aplikasi yang tepat untuk Anda. Lewat aplikasi ini Anda akan disuguhkan dengan berbagai filter dan tema yang sangat menarik, dan memiliki nilai visual yang sangat kuat. Aplikasi ini bisa diakses secara gratis dan juga berbayar, tinggal Anda sesuaikan dengan kebutuhan Anda dalam proses pembuatan kontennya. 

6. Animoto

Mau cari tools yang lebih praktis dan bisa diunduh langsung ke berbagai media sosial populer? Animoto lah jawabannya! Jangan ragu untuk mulai menggunakan aplikasi yang satu ini, karena untuk cara editingnya sendiri terhitung sangat user friendly, sehingga cocok untuk para pemula sekalipun. 

7. Content Ideas

Suka buntu dalam menemukan ide konten terbaru? Sudah saatnya Anda menggunakan tools ajaib dari Content Ideas. Yang mana aplikasi yang satu ini menampilan sebuah blog dengan topik-topik yang sedang populer. Sumbernya sendiri berasal dari seluruh dunia, sehingga bisa membuka inspirasi baru bagi Anda di setiap harinya.  

Dan itulah deretan tools terbaik saat ini yang bisa membantu Anda dalam proses  content production. Namun jika Anda ingin lebih praktis dalam mendapatkan konten yang dikemas secara profesional, maka bisa menggunakan jasa dari IDEOWORKS, sebagai salah satu integrated marketing agency terbaik saat ini. 


Posted

in

by

Tags:

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *